Pencarian

Sunday, March 4, 2012

Film Kathryn Bigelow Tentang Osama Diprotes

Film Kathryn Bigelow Tentang Osama Diprotes
Kathryn Bigelow saat syuting THE HURT LOCKER. ©Collider.com
Butuh waktu 4 tahun lebih untuk menikmati kembali film garapan tangan dingin sutradara pemenang Oscar, Kathryn Bigelow setelah kita dipuaskan dengan HURT LOCKER (2008), film tentang penjinak bom di Iraq yang dinobatkan sebagai Best Picture di tahun 2009. Masih memakai tema 'perang', Kathryn menggarap tentang sepak terjang tim Navy SEAL dalam memburu dan membunuh Osama Bin Laden.Seperti dilansir Collider.com, film ini bakal diberi judul ZERO DARK THIRTY. Pemakaian judul ini mengacu pada istilah militer untuk waktu pelaksanaan misi di pagi buta. Bisa dipastikan bahwa dalam film ini bakal menampilkan wajah para SEAL yang mengantuk. Sampai kini, jajaran pemain yang telah bergabung adalah Jason Clarke, Joel Edgerton, Chris Pratt, Kyle Chanler, Harold Perrineau, Jessica Chastain, Mark Strong, dan Edgar Ramirez.
Produksi filmnya telah mulai dilaksanakan di India. Namun agaknya awal proses syutingnya tak berjalan mulus. Tim produksi mendapat protes dari kelompok sayap kanan Vishwa Hindu Parishad karena menggunakan kota dengan mayoritas penduduk Hindu, Chandigarh, sebagai ganti Pakistan. Pemrotes menyerbu lokasi syuting dan menyuarakan ketidaksetujuan mereka atas penggunaan negara mereka sebagai 'kembaran' negara musuh mereka. Produksi film memang masih terus berlanjut, namun yang pasti Bigelow tak akan merampungkannya dengan mudah.
Dalam proyek ini, Bigelow menggandeng penulis naskah THE HURT LOCKER, Mark Boal untuk menggarap naskahnya. Perubahan pada bagian ending mereka lakukan saat Bin Laden diberitakan tewas. Film yang rencananya digarap dalam skala kecil ini pun berkembang jadi proyek besarnya tahun ini. Dengan cast yang mantap dan juga izin dari Presiden Obama untuk mengakses informasi penting dari Gedung Putih mengenai operasi tim 6 SEAL Team, Bigelow dan Boal bakal meramu sebuah film yang sekualitas THE HURT LOCKER, atau bahkan melebihinya. ZERO DARK THIRTY dijadwalkan rilis tanggal 19 Desember nanti.

No comments:

Post a Comment