Namanya memang tidak seterang Christian Gonzales atau setenar Irfan Bachdim. Namun dengan permainan yang konsisten, agresif, dan mobilitas tinggi, Ahmad Bustomi, pemain jangkar Timnas Indonesia ini siap menjadi superstar selanjutnya.
Anda semua adalah saksi permainan Ahmad Bustomi di Piala AFF. Atau jika anda Aremania, mungkin anda sudah tahu kualitas permainan wong jombang ini. Tak kenal menyerah, pemberani, dan mampu mengalirkan bola dari belakang ke depan adalah karakter seorang AB19.
Tidak hanya saya, tapi mungkin anda juga sepakat bahwa AB19 perlu mendapatkan apresiasi lebih atas permainannya. Mungkin kalo boleh berandai - andai, MVP AFF Cup 2010 ini 'idealnya' adalah Ahmad Bustomi.
Kita doakan semoga AB19 mampu menjaga dan meningkatkan permainannya di lapangan. tidak hanya untuk tim yang dibelanya, tapi juga untuk timnas kedepannya.
Ayo Ahmad Bustomi... We are proud of you...
Biodata AB19
Nama lengkap: Ahmad Bustomi
Nama Panggilan: Tomi, Cimot
Tempat / tangal lahir: Jombang 13 Juli 1985
Orang tua: Jumari (ayah) /Sumiati (ibu)
Status: Menikah
Istri: Fina Dian Sari
Posisi: Gelandang / Deep Playmaker
twitter: @Bustomi_19
Karir Klub :
Persikoba Batu (2004)
Persema Malang (2005-2008)
Arema Malang (2008-...)
Timnas:
Indonesia (2009/2010)
Spoiler for Man Of The Match:
No comments:
Post a Comment