Memanfaatkan alam untuk dijadikan jembatan telah dilakukan manusia sejak dulu. Di India sebagaimana diberitakan Weirdasianews, Kamis (16/12), terdapat sebuah jembatan hidup. Dikatakan hidup sebab keseluruhan jembatan itu teruat alami dari akar-akar pohon yang hidup. Akar-akar pohon sirih yang dipisahkan oleh sebuah sungai dimanfaatkan nenek moyang sebuah desa di Cherrapunji, Meghalaya di India. Akar-akar tersebut mereka untai dan dijalin sehingga menjadi sebuah jembatan. Disebutkan, usia jembatan ini lebih dari lima abad. Setiap 10 atau 15 tahun sekali, warga setempat memeriksa jembatan hidup tersebut. Pemerintah setempat mengakui ini merupakan satu-satunya jembatan alam yang paling kokoh di dunia. Jembatan di kawasan perbukitan Khasi dan Jaintia ini terbentang sepanjang 30 meter dan dapat menampung sekitar 50 orang atau lebih secara bersamaan. Di bagian tengah dari jembatan ini dilapisi dengna bebatuan yang dijalin dengan akar itu sendir. |
Pencarian
Friday, January 7, 2011
Jembatan Yang Berusia 5 Abad
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment